KEPEMIMPINAN PELAYANAN ROBERT K. GREENLEAF SEBAGAI PENDEKATAN BERKELANJUTAN DALAM MANAJEMEN ORGANISASI

Authors

  • Irega Gelly Gera STAI Tanbihul Ghofilin Banjarnegara Author

Keywords:

Kepemimpinan Pelayanan, Manajemen, Organisasi

Abstract

 Tujuan penelitian ini adalah untuk mendalami secara holistik, kepemimpinan pelayanan Robert K. Greenleaf sebagai pendekatan berkelanjutan dalam manajemen organisasi. Metode yang dipakai dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan menerapkan model literature review. Kepemimpinan Pelayanan (servant Leadership) merupakan sebuah gaya kepemimpinan yang berawal dari perasaan dari dalam hati untuk melayani melayani orang lain, sehingga fokus kepemimpinan ini yakni melayani kebutuhan bawahan, mendengarkan mereka, dan memberikan dukungan serta arahan yang diperlukan untuk mencapai tujuan Bersama.. Konstruksi Kepemimpinan Pelayanan terdiri dari kasih sayang, pemberdayaan, visi, kerendahan hati, kepercayaan. Dimensi kepemimpinan pelayanan terdiri dari tindakan, empati, bijaksana, mencari solusi, tumbuh, berjiwa social, visioner, melayani. Kaitan antara kepemimpinan pelayanan (servant leadership) dan manajemen organisasi diantaranya adalah, kepemimpinan pelayanan merupakan salah satu pendekatan kepemimpinan yang dapat diterapkan dalam konteks manajemen organisasi. kepemimpinan pelayanan (servant leadership) dapat membantu menciptakan budaya organisasi yang sehat, Kepepmimpinan pelayanan dapat membantu menciptakan organisasi yang lebih kuat dengan pemimpin yang berkualitas di semua tingkatan. Kepemimpinan pelayanan Ini dapat membantu menciptakan lingkungan di mana pelayanan, kepedulian terhadap anggota tim, dan pengembangan kepemimpinan menjadi bagian integral dari budaya organisasi 

JURNAL ILMU EKONOMI BISNIS MANAJEMEN AKUNTANSI DAN EKONOMI SYARIAH

Published

2024-02-12